
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Manokwari, dr. Dwi Sulistyono Yudo, saat konferensi pers, Rabu(19/3/25)
Manokwari, BeritaJoin.com – Menjelang libur Idul Fitri 1446 H, pemerintah melalui BPJS Kesehatan dan Dinas Kesehatan Papua Barat memastikan pelayanan kesehatan tetap berjalan untuk memberikan kenyamanan bagi masyarakat dan pemudik.
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Manokwari, dr. Dwi Sulistyono Yudo, menegaskan bahwa peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) tetap dapat mengakses layanan kesehatan dan administrasi selama libur Lebaran 2025.
Layanan BPJS Kesehatan Selama Libur Lebaran
BPJS Kesehatan menyediakan beberapa kanal layanan agar peserta JKN tetap mendapatkan akses kesehatan tanpa hambatan:
1. Layanan Administrasi via WhatsApp (PANDAWA)
Layanan ini beroperasi 24 jam setiap hari.
Dapat diakses melalui nomor 0811 8165 165.
Tidak terikat domisili, sehingga dapat digunakan oleh peserta JKN-KIS di seluruh Indonesia.
2. Call Center 165 & Voice Interactive JKN (VIKA)
Bisa digunakan untuk konsultasi dan mendapatkan informasi layanan BPJS Kesehatan.
3. Layanan BPJS SATU! di Rumah Sakit
Setiap rumah sakit yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan memiliki petugas BPJS SATU!
Petugas ini siap membantu menyelesaikan masalah administrasi kepesertaan JKN di lokasi fasilitas kesehatan.

FKTP dan Puskesmas Tetap Buka di Papua Barat
Kepala Dinas Kesehatan Papua Barat, dr. Alwan Rimosan, menekankan bahwa peserta BPJS Kesehatan dapat mengunjungi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) seperti puskesmas, klinik pratama, dan dokter praktik perorangan, meskipun tidak terdaftar di wilayah tersebut dan Dinas Kesehatan memastikan obat-obatan tersedia di setiap FKTP yang ada di Papua Barat.
“Kami juga akan membuka posko pelayanan dibeberapa titik di Manokwari dalam masa liburan IdulFitri 1446 hijriah
PLT Kepala Dinas Kesehatan Manokwari, Michael Osok, juga memastikan bahwa 15 puskesmas di Manokwari tetap beroperasi selama libur Lebaran.
“Kami memastikan pelayanan kesehatan tetap berjalan, terutama bagi pemudik yang membutuhkan layanan medis di perjalanan,” ujarnya.
Pastikan Kepesertaan Aktif Sebelum Mudik
BPJS Kesehatan mengingatkan seluruh peserta untuk memastikan status kepesertaan mereka aktif sebelum bepergian. Dengan begitu, peserta dapat mengakses layanan kesehatan di mana pun mereka berada selama libur Lebaran.
Bagi masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan selama perjalanan mudik, silakan manfaatkan fasilitas yang telah disediakan agar perjalanan tetap aman dan nyaman. ” Mudik Bahagia Perlindungan Kesehatan Tetap Terjaga”.[MS]